OSCAR 1 – Satelit Radio Amatir Pertama

oscar_1_satellite-01

OSCAR 1 (Orbiting Carrying Amatir Radio) merupakan Satelit Radio Amatir yang pertama. Satelit dengan bobot 4,5 kg ini dirancang oleh Lance Ginner K6GSJ dan dibangun oleh sekelompok amatir radio diCalifornia. Berisikan pemancar berdaya 140 miliwatt bertenaga baterai dan menggunakan antenna monopole 1/4 lambda, dimasukkan dalam kotak besi berukuran 30 x 30 cm.
OSCAR 1 berhasil mencapai orbitnya pada 12 Desember 1961, setelah diluncurkan dari California menggunakan Roket Agena B sebagai muatan kedua menumpang pada peluncuran Satelit Militer Amerika Discoverer 36.

OSCAR 1 bekerja pada frekuensi 144.983 MHz dengan memancarkan kode morse “HI” setiap 6 detik. Kecepatan kode morse dikendalikan oleh sensor suhu pada satelit. Hingga 1 Januari 1962 sebanyak 570 amatir radio dari 28 negara melaporkan telah menerima pancaran tersebut. Setiap laporan memberikan informasi penting bagi pengamatan propagasi radio menembus lapisan ionosfer.
OSCAR 1 berada pada orbitnya selama 22 hari dan mengitari bumi sebanyak 312 kali. Akhirnya pada 31 Januari 1962, satelit kembali memasuki atmosfir bumi dan hancur terbakar di angkasa.

Pos ini dipublikasikan di SATELIT. Tandai permalink.

Tinggalkan komentar